System Development

Authors

Agus Setiawan
Pristi Sukmasetya

Synopsis

Puji syukur panjatkan ke hadirat Allah SWT karena atas rahmat dan karunia-Nya penulis bisa menyelesaikan buku ajar untuk Mahasiswa S-1 Teknik Informatika dengan Judul “System Development” dengan lancar tanpa halangan suatu apapun.
Buku ini dibuat dengan mempertimbangkan banyaknya keberagaman buku yang ada dengan topik rekayasa perangkat lunak (software), sehingga mahasiswa membutuhkan acuan yang ringkas dan bisa menjadi pegangan dalam mata kulian System Development. Dasar pengembangan perangkat lunak menjadi sebuah teori yang perlu diketahui mahasiswa untuk bekal nantinya saat mereka akan mengembangkan sebuah perangkat lunak.
Buku ini terdiri dari 10 (sepuluh) bab yang saling berkaitan, dengan brief summary sebagai berikut:
Bab 1 membahas Algoritma dan desain ini merupakan dasar dari pemrograman perangkat lunak. Pada bab ini diterangkan tentang algoritma dan desain pengembangan Software.
Bab 2 membahas Fundamental Pemrograman, dalam pengembangan perangkat lunak membutuhkan dasar – dasar pemrograman yang dibutuhkan untuk mampu mengimplementasikan dalam tahapan coding.
Bab 3 membahas Metode Pengembangan, Ini membahas beberapa metodologi pengembangan software yang umum digunakan.
Bab 4 membahas Proses Software, ini akan dipelajari proses dari sebuah software meliputi tahapan apa saja dari proses yang terjadi dari penyusunan software.
Bab 5 membahas Tool dan Lingkungan Software, bahasan pada bab ini akan membahas perkakas dalam pengembangan perangkat lunak.
Bab 6 membahas Desain Software, ini lebih banyak membahas bagaimana merancang dan menganalisa dari calon pengguna akhir untuk bisa disampaikan ke programmer.
Bab 7 membahas Konstruksi Software, ini membahas struktur konstruksi dari sebuah software itu melingkupi apa saja.
Bab 8 membahas Verifikasi dan Validasi Software, ini membahas bagaimana pengujian software untuk memastikan tidak ada kesalahan pemrograman maupun kesalahan prosedur. Pengujian dilakukan menggunakan scenario dari aktivitas normal sampai dengan kondisi yang tidak normal.
Bab 9 membahas Evolusi Software, ini membahas transformasi dari model – model software yang dari perkembangan paling awal sampai dengan saat ini.
Bab 10 adalah bab terakhir yang dalam buku system development ini, yaitu tentang Reliabilitas Software. Ini merupakan akhir dari tahapan pengembangan software dalam rangka untuk memastikan kehandalan dari sebuah software.
Penulis menyadari, buku ini masih terdapat kekurangan hampir pada semua bagian karena keterbatasan pengetahuan dan pengalaman penulis. Untuk itu, saran dan masukan sangat diharapkan, yang dapat disampaikan secara langsung melalui e-mail atau forum peneliti seperti ResearchGate sebagaimana disampaikan dalam bagian akhir buku ini. Akhirnya, penulis berharap semoga buku ini bermanfaat bagi pembaca, terutama bagi mahasiswa, peneliti, dan praktisi Pengembang Perangkat Lunak.

Published

March 13, 2024